manfaat kayu manis bagi kesehatan tubuh kita

Namanya saja kayu manis, rasanya pasti manislah. Kayu yang rasanya manis ini sering digunakan sebagai bumbu masak ataupun pemanis alam pengganti gula pada minuman. Selain manis aromanya juga wangi serta hangat di badan.

Tahukah anda ternyata dibalik rasa yang manis dan aroma yang wangi ada banyak manfaat bagi kesehatan. Sudah banyak produk herbal yang menggunakan bahan dasar kayu manis didalamnya sebagai pelengkap ramuan.

Nama latin kayu manis adalah Cinnamomum burmani. Sedang dalam bahasa inggris kayu manis disebut cinnamon. Kayu manis sudah dimanfaatkan sejak puluhan bahkan ratusan tahun di India dan Srilanka.

Kandungan senyawa yang dimiliki kayu manis cukup banyak, diantaranya minyak astiri, eugenol, sinamldehide, kalsium oksalat, zat penyamak, tannin dan dammar.
kayu manis, cinnamon
   
Kayu manis diketahui mengandung bahan kimia berupa minyak atsiri, eugenol, kalsium oksalat, sinamaldehide, tanin, damar dan zat penyamak. Kayu manis juga mangandung insulin yang bisa memperlancar metabolisme glukosa dan menurunkan kadar gula darah. Sinamaldehide mempunyai sifat anti penggumpalan platelet. Platelet adalah kolesterol yang menempel pada pembuluh darah dan bisa menyebabkan mengerasnya lemak sehingga akan mengganggu peredaran darah. Bagi penderita diabetes kayu manis adalah herbal yang cocok. Manfaat lain kayu manis adalah sebagai antibakteri seperti bakteri H.pylori yang bisa menyebabkan penyakit maag. Herbal kayu manis biasanya berfungsi sebagai anti rematik, peluruh keringat, peluruh kentut, analgesic, menambah tenaga, menurunkan kolesterol, dan meningkatkan nafsu makan. Kayu manis juga bisa mencegah perkembangan sel kanker, dan mengobati kepala pusing. Selain senyawa diatas di dalam kayu manis juga terdapat zat besi, serat, kalsium dan mangan sehingga cocok bagi wanita haid

0 Response to "manfaat kayu manis bagi kesehatan tubuh kita "

Posting Komentar