manfaat kluwih bagi kesehatan tubuh kita

Kluwih mungkin sebagian orang asing dengan buah ini. Buah ini mirip sukun dan mirip nangka. Bijinya enak kalau direbus, sedangkan daging buah kluwih muda enak dimasak. Tanaman ini sudah jarang kita jumpai, entah karena nilai ekonomisnya rendah atau masyarakat kita yang belum tahu pengolahanya sehingga punya nilai jual yang tinggi.

Nama latin kluwih adalah Artocarpus Communis atau Artocarpus altilis. Orang padang menyebutnya kalawi, sedang orang Aceh menyebutnya Kulu dan orang Batak menyebutnya Kulur. Kluwih bahasa inggrisnya Seeded breadfruit.  Pohon kluwih tinggi setinggi pohon sukun dan daunya mirip sekali, akarnya adalah akar tunggang.
       
kluwih, kulu, kulur, seeded breadfruit
http://id.wikipedia.org


Bunga dan daun kluwih sendiri mempunyai beberapa senyawa antioksidan yaitu saponin, polifenol, tanin dan flavonoid. Bunga kluwih biasanya dimanfaatkan sebagai obat sakit gigi. Bunga kluwih yang jantan dibakar sampai jadi arang kemudian remukan arangnya dibuat olesan pada gigi yang sakit. Extract daun kluwing sendiri bisa menurunkan gula darah.

Kandungan gizi kluwih muda bahkan lebih tinggi digbanding dengan nangka muda. Berikut nilai gizi kluwih muda per 100 g. kandungan kalori 111 kal, protein 1,5 g, lemak 0,3g , karbohidrat 27,2 g kalsium 28 mg, besi 32 mg, fosfor 0,9 mg, Vit A 20 Si, Vit B 0,10 mg dan Vit C 19 mg.

Sedangkan pada biji kluwih yang sudah tua tidak diragukan lagi. Seharusnya jika biji kluwih diolah dengan proses modern bisa menjadi alternative pangan nasional. Biji kluwih mempunyai kandungan gizi yang setara dengan gandum namun saying sekarang kitai jumpai pohonya juga jarang. Kalau anda bertanya apakah ada kluwih di pasar sayur anda kemungkinan besar akan mendapat jawaban “ tidak ada“ Begitulah kita kalau mau jujur kurang pandai memanfaatkan sumber daya yang melimpah disekitar kita.

Berikut saya paparkan kandungan yang dimiliki biji kluwih agar anda tergugah dan bisa mengangkat pohon yang sudah susah dicari ini menjadi primadona. Biji kluwih per 100 g mengandung 247 kal, kadar air 67 %, karbohidrat 52 g, lemak 5,9 g, protein 9.8 g, serat 2 g, abu 2,3 g, vit A 26 Si, niasin 4,4 mg, asam pantotenik 0,9 mg, vit C 6,6 mg, riboflavin 0,3 mg, thiamin 0,48 mg, kalsium 53 mg, tembaga 0,75 mg, besi 6,2 mg, magnesium 100 mg, mangan 0,45 mg, fosfor 268 mg, potassium 1.620 mg, sodium 2 mg dan zink 1,3 mg. Nah banyak sekali kan? Belum lagi kandungan asam amino pada biji kluwih. Dari banyaknya nutrisi yang ada tentulah manfaat kluwih sudah bisa ditebak. Mari kita kembalikan sumber daya yang satu ini, cobalah tanam di pekarangan anda kluwih dan berkreasilah dengan buah dan biji kluwih.

4 Responses to "manfaat kluwih bagi kesehatan tubuh kita "

  1. Terima kasih keterangan kandungan gizi dan manfaat, salam

    BalasHapus
  2. Kluwih yang sudah tua, bijinya sangat lezat, bisa dibuat pasta untuk aneka kue.

    BalasHapus
  3. mari kita budidayakan tanaman kluwih ini, dan buahnya di olah agar mempunyai nilai jual yang cukup tinggi...
    bibit tanaman buah (bibit jeruk,kelengkeng,durian dll)

    BalasHapus