lancarkan asi dengan daun katuk

Kalau anda punya istri yang sedang menyusui , terkadang mengalami keluhan air susunya berkurang. Sebenarnya ini masalah umum yang di hadapi ibu menyusui. Solusinya sebenarnya sangat mudah. Anda cukup berikan istri anda daun katuk. Setelah mengkonsumsi daun asi buat anak anda akan melimpah. Daun katuk untuk meningkatkan air asi memang terbukti secara nyata.



Daun ini sangat popular di kalangan ibu menyusui. Apakah anda kenal nama latin pohon katuk? Nama latinya adalah Sauropus androgynus. Bahasa inggrisnya daun katuk adalah sweet leaf. Tumbuhan ini banyak terdapat di Asia.

  
sweet leaf, katuk


Nutrisi yang ada pada daun katuk sangat melimpah. Daun katuk mengandung protein , lemak karbohidrat, serat , abu , kalsium , fosfor , besi , karoten ,vitamin A, B, K, dan C dan air 81 g. Ada zat kimia seskuiterna yang bisa meningkatkan produksi asi. Daun katuk juga mengandung tanin, saponin falvonoid, dan alkaloid papaverin.



Adapun manfaat daun katuk bagi kesehatan cukup banyak. Satu manfaat yang paling popular adalah meningkatkan produksi ASI bagi ibu menyusui. Selain itu ada manfaat lain yang secara umum bisa diperoleh dari daun katuk. Daun katuk bisa mencegah osteoporosis karena kandungan kalsiumnya cukup tinggi empat kali lipat kol. Daun katu bisa memperbaiki reproduksi. Katuk merupakan sumber klorofil yang tinggi. Klorofil berfungsi sebagai pembersih dan antioksidan.



Meskipun daun katuk mempunyai banyak manfaat ada juga efek burukyna. Jika dikonsumsi berlebihan daun katuk tidak baik bagi kesehatan paru-paru anda karena mengandung alkaloid papaverin. Apa itu papaverin? Papaverin adalah sejenis alkaloid yang juga terdapat pada opium. Efek dari zat ini bisa menyebabkan sesak napas dan gangguan bronchial. Disarankan bagi anda yang ingin mengkonsumsi daun katuk agar tidak melebihi 50 gram per hari.

0 Response to "lancarkan asi dengan daun katuk"

Posting Komentar